Jumat, 21 Juni 2024, di Joglo Depan, SMP Kemala Bhayangkari 1 Surabaya telah dilaksanakan kegiatan Gelar Karya P5, yang juga menjadi kegiatan penutup di tahun pelajaran 2023/2024. Acara tahun ini mengangkat tema “Merajut Kebhinekaan dalam Keragaman Karya dan Budaya” dan berlangsung lancar dan semarak. Pokok utama dalam kegiatan kemarin adalah menampilkan berbagai karya yang telah dihasilkan oleh siswa dan siswi kelas 7 & 8 selama proses pembelajaran P5. Selain menyuguhkan karya, banyak penampilan mengesankan dari siswa dan juga guru, seperti tari Remo Rek, Paduan Suara, Jula-Juli Ludruk, Senam, Fashion Show Kearifan Lokal, Penampilan Video, Karaoke & Akustik, Drama Cerita Rakyat, dan ditutup oleh Tari Kreasi Indonesia Wonderland. Beberapa siswa kelas 9 juga turut hadir dalam meramaikan kegiatan Gelar Karya P5 tahun ini. Terima kasih semuanya, teruslah cintai budaya bangsa Indonesia 🫶🇮🇩
SMP Bhayangkari 1 Surabaya Copyrights© 2023 powered By School Talk